Fakultas Kehutanan dan Lingkungan

0251- 8621677

fahutan@apps.ipb.ac.id

Jalan Ulin, Kampus IPB Dramaga Bogor Jawa Barat 16680
06 Jan 2024

Mahasiswa Fahutan IPB University Sukses Gelar Kegiatan Penyuluhan Kehutanan di SMAN 1 Ciomas

Mahasiswa Fakultas Kehutanan dan Lingkungan (Fahutan) IPB University sukses melakukan kegiatan penyuluhan kehutanan di SMA Negeri 1 Ciomas, Bogor. Kegiatan penyuluhan kehutanan ini mengusung tema ‘Departemen Manajemen Hutan Goes to SMAN 1 Ciomas’.

Rangkaian acara diawali dengan pembukaan oleh M Rizqi Maulana sebagai ketua tim. Dilanjutkan oleh Ratna dan Trias sebagai pemateri. Kegiatan ini juga melibatkan pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) SMA Negeri 1 Ciomas.

Ratna, salah satu anggota tim, mahasiswa Fahutan IPB University mengatakan, diselenggarakannya kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dan meningkatkan wawasan siswa/i SMA tentang IPB University, khususnya Fakultas Kehutanan dan Lingkungan.

“Kami membahas berbagai topik, mulai dari perkenalan IPB University secara umum, lalu perkenalan Fahutan yang meliputi penjelasan tentang tiap departemen, jalur masuk sampai prospek kerja yang sangat menjanjikan bagi masa depan,” tuturnya.

Selain itu, mahasiswa IPB University juga memaparkan pentingnya pelestarian kehutanan dan lingkungan. “Kami juga memberikan motivasi kepada siswa untuk melanjutkan pendidikan hingga jenjang perkuliahan,” ujar Ratna.

Menurut dia, kegiatan ini berhasil menciptakan ruang dialog yang positif. “Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan meriah karena siswa/i SMAN 1 Ciomas begitu antusias sehingga mereka berlomba-lomba untuk berpartisipasi pada sesi tanya jawab dan kuis untuk mendapatkan hadiah,” ungkap Ratna menggambarkan antusiasme peserta.

Ia berharap, acara ini dapat meningkatkan motivasi bagi para siswa/i SMAN 1 Ciomas untuk semangat melanjutkan pendidikan, serta memberikan inspirasi kepada mereka untuk menjadi pribadi yang peduli terhadap lingkungan. (*/Rz)

Sumber :https://www.ipb.ac.id/news/index/2023/12/mahasiswa-fahutan-ipb-university-sukses-gelar-kegiatan-penyuluhan-kehutanan-di-sman-1-ciomas/


06 Jan 2024

Pentingnya Pohon Sengon: Begini Cara Pengolahannya!

Pentingnya Pohon Sengon ini, diutarakan lewat program Dosen Mengabdi Inovasi (DMI) IPB 2023, dosen IPB University lewat pelatihan kepada masyarakat tani hutan pada Sabtu (25/11) lalu, di TPK Cigembor, Desa Inten Jaya, Lebak, Banten.

Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 20 orang, yang merupakan anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) atau Kelompok Tani Hutan (KTH).

Tidak hanya pihak IPB University, program ini juga bekerja sama dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Perum Perhutani KPH Banten.

Kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat dalam mengelola pohon sengon dengan baik diantaranya mengenai Pemilihan pohon plus, teknik perbenihan, budidayam dan pengendalian hama dan penyakit pada sengon.

Rangkaian acara yang dibuat memberikan pengalaman yang ‘komplit’ kepada peserta mulai dari pemaparan materi secara teori, dilanjutkan dengan praktik langsung dilapangan, dan kemudian dipresentasikan hasilnya.

Sehingga peserta memahami materi yang disampaikan baik secara teori maupun praktik.

Setiap pemaparan yang disampaikan langsung oleh para ahli di bidangnya, memberikan wawasan baru untuk para peserta.

Hal tersebut dilihat dari antusiasme peserta dalam sesi diskusi terutama menanyakan tentang pengalaman atau kondisi yang sedang terjadi di tempat mereka dan saat melakukan praktik di lapangan salah satunya dalam mencoba alat yang baru ditemui.

Salah satu peserta yang antusias yaitu pak Romdon, “Saya pusing awalnya ini tentang apa, saya ngga tau sama topiknya. Tapi alhamdulillah setelah mengikuti kegiatannya saya tidak pusing lagi dan lebih paham dengan isinya,” ujarnya.

Dengan adanya program Dosen Mengabdi Inovasi (DMI) IPB ini diharapkan dapat menjadi manfaat untuk masyarakat sekitar terutama yang memiliki kepentingan terhadap pengelolaan hutan.

“Sengon ini merupakan kayu yang banyak dicari, jadi peluangnya sangat besar. Oleh karena itu perlu untuk mengetahui cara pengelolaannya supaya pertumbuhannya baik dan harganya akan tinggi,” ucap Profesor Ulfah, salah satu dosen IPB dalam penjelasannya mengapa pohon sengon sangat penting untuk diketahui cara pengelolaannya dengan baik.

Dalam acara ini hadir pula team Dosen Mengabdi Inovasi IPB 2023, yang bertindak sebagai Pembicara yakni Prof.Dr.Ir.Ulfah J Siregar,M.Agr, Prof.Dr.Noor Farikhah Heneda,M.Si, Bayu Winata,S.Hut,M.Si dan Dr.Deden J Sudrajat,S.Hut,M.T

Setelah dilaksanakan program ini, masyarakat yang mengikuti diharapkan akan mampu lebih baik dalam mengelola sengon untuk menghasilkan pohon yang baik dan mempunyai nilai yang lebih tinggi dari sebelumnya.

Tidak lupa sebagai bentuk apresiasi atas antusias peserta, tim DMI memberikan sebuah sertifikat yang menjadi pemacu semangat para peserta untuk menerapkan ilmu yang telah didapat dan bisa dibagikan kepada orang lain untuk manfaat yang berkelanjutan. (MN)

Sumber :https://indofaktual.com/pentingnya-pohon-sengon-begini-cara-pengolahannya/3/


21 Jun 2022

Dosen IPB bocorkan tips seleksi sengon unggul pada Petani di Jawa Timur

IPB University melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) mengadakan program pengabdian Dosen Pulang Kampung 2022 (DOSPULKAM). Dua Guru Besar Fakultas Kehutanan dan Lingkungan Prof Ulfah Juniarti Siregar dan Prof Noor Farikhah Haneda turut serta dalam program pengabdian tersebut. Selain itu, Bayu Winata S.Hut. M.Si., dosen Departemen Silvikultur juga ikut mendampingi. Saat pelaksanaannya Tim DOSPULKAM IPB bekerja sama dengan Perum Perhutani KPH Kediri, Jawa Timur.

Tiga dosen IPB University tersebut memberikan pelatihan seleksi pohon plus dan pengenalan hama – penyakit tanaman sengon kepada masyarakat yang tergabung dalam Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) binaan RPH Pandantoyo, Perum Perhutani KPH Kediri, Jawa Timur. Pelatihan dilaksanakan dari tanggal 14 sampai tanggal 15 Juni 2022.

Kegiatan pelatihan ini melibatkan Perum Perhutani, Badan Riset dan Inovasi Nasional, UPTD Perbenihan Tanaman Hutan Prop. Jawa Timur, serta Cabang Dinas Kehutanan (CDK) Trenggalek sebagai mitra. Kolaborasi antara IPB dan beberapa lembaga tersebut bertujuan untuk memberikan informasi yang komprehensif terkait seleksi pohon plus, penggunaan benih/bibit unggul serta pengenalan hama – penyakit tanaman sengon pada masyarakat desa hutan.

Koordinator Pelatihan, Prof. Ulfah Juniarti mengatakan pelatihan itu diikuti oleh kurang lebih 30 orang yang merupakan anggota LMDH, penyuluh kehutanan CDK Trenggalek, serta staf UPTD Perbenihan Tanaman Hutan Prop. Jawa Timur.

Koordinator Pelatihan Ulfah Juniarti menambahkan, pelatihan seleksi pohon plus dan pengenalan hama – penyakit tanaman sengon itu diharapkan tidak hanya menambah pengetahuan namun juga memberikan bekal ketrampilan kepada pada peserta terkait metode seleksi pohon plus, penggunaan benih/bibit unggul, serta identifikasi hama – penyakit pada tanaman sengon.

“Pelatihan seleksi pohon plus dan pengenalan hama – penyakit tanaman sengon kami lakukan karena banyak anggota LMDH di lingkungan RPH Pandantoyo yang menanam pohon sengon. Selama ini masyarakat menggunakan bibit sendiri atau membeli bibit yang tidak tersertifikasi. Penggunaan bibit sengon yang tidak berkualitas akan menurunkan kualitas hutan tanaman dan otomatis menurunkan produktivitasnya,” kata Koordinator Pelatihan Ulfah Juniarti – (ANU)

Keywords: Dosen Pulang Kampung 2022, Pelatihan, IPB University

SDGs: SDG 15 – Life On Land, SDG 17 – Partnership To Achieve The Goals